Sabtu, 06 Maret 2010

Tips Untuk Kulit Bersih dan Sehat

1. Bersihkan wajah minimal di pagi (bangun tidur) dan sore hari(sebelum tidur). Kulit yang bersih lebih tahan terhadap jerawat dan bintik-bintik. Membersihkan muka bangun tidur itu fungsinya buat menghilangkan minyak dan sel kulit mati yang terbentuk di malam hari.
Sebaiknya sih untuk cuci muka pake air yang hangat.. yah suam-suam kuku. Soalnya air yang terlalu panas juga bs menyebabkan kulit wajah yang sensitif jadi kering.
Jangan pake sabun biasa yaa saii, karena dapat merusak keseimbangan pelembab alami pada wajah dan membutuhkan beberapa hari bagi kulit untuk pulih kembali.

2. Bersihkan sisa tata rias dan pembersih dengan toner, yang menjadikan kulit terasa segar kembali.

3. Setelah itu, pakai pelembab untuk melembutkan dan melindungi kulit, serta mencegah dehidrasi.

4. Night Cream bagus menutrisi dan memperbaiki kulit ketika kita lagi tidur.

5. Sebagai perawatan khusus, gunakan scrub dan masker sekali atau dua kali seminggu.

6. Olahraga rutin, meskipun hanya jalan biasa, akan membuat kulit tampak sehat dan berseri.

7. Hindari kopi, alkohol dan rokok, karena semua hal tersebut dapat memberikan pengaruh negatif pada kulit.

8. Tidur secara teratur selama 8 jam setiap malam adalah kebiasaan yang sangat baik. Karna kulit juga perlu beristirahat, sel kulit akan dibentuk kembali saat kita tidur.

9. Minum air putih dalam jumlah yang cukup

10. Makan makanan yang penuh nutrisi. Healthy Skin from healthy food ;)

..vee

0 komentar:

Posting Komentar